CARI RESEP ANDA DI SINI

Jumat, 17 Agustus 2018

Cara mudah bikin kue kacang bawang enak dan renyah.

Cemilan paling favorit yakni kacang bawang. Namun bagaimana sebenarnya cara membuat kue kacang bawang yang enak, gurih, serta renyah. Kalau cuma goreng kacang sih tentu para remaja putri sudah pada pandai. Namun ya itu tadi biasanya kacangnya keras dan kurang renyah.

Cara bikin kacang bawang cukup sederhana dan mudah juga lho, tapi karena mudahnya ini sehingga banyak juga yang tidak mengetahu apa aja resep kue kacang goreng ini. Sehingga terkesan hanya menggoreng kacang bumbu saja. Dan hasilnya tentu kurang menggembirakan.



Resep kacang bawang sudah ada sejak dahulu. Bahkan setiap musim lebaran kaum muslimin kue kacang goreng rasa bawang ini selalu ada. Sehingga hidangan lebaran kurang lengkap jika tidak terlihat kacang bawang ini.

Apakah bunda sudah mengetahui rahasia resep kacang goreng renyah dan gurih. Saya yakin bunda pasti sudah hapal resepnya. Namun ya itu tapi setiap membuat kue kacang goreng rasa bawang ini kok selalu keras ya, kenapa tidak bisa renyah. Bahkan ada juga baru beberapa hari sudah lembek dan tidak renyah lagi.

Banyak penyebabnya sih kenapa kue kacang bawang tidak renyah dan kurang gurih. Meskipun kelihatannya sepele namun kualitas kacang tanah juga dapat mempengaruhi hasil gorengan bunda lho. Cobalah untuk memilih kacang tanah yang kualitas bagus yang biji kacangnya besar besar dan padat serta kulit tiisnya masih menempel.

Ada juga lho kacang tanah yang besar tapi tampak pecah pecah. Sebelum menggoreng kacang juga sebaiknya direndam beberapa jam dahulu. Hal ini supaya kacang sedikit mekar ( besar ) dan memberikan kesempatan supaya bumbunya lebih meresap.

Cara membuat kacang bawang tidak sulit bahkan dapat dibilang mudah, namun ada sedikit nasehat nih ya bunda. Selain kacang tanahnya direndam secukupnya, juga waktu ngegorengnya harus pas yang artinya tidak kelamaan.

Sebab kacang tanah ini gampang gosong lho. Cara menggorengnya juga tidak boleh di tinggal tinggal dan harus di aduk aduk pelan pelan hingga kacang matang. hal ini supaya matangnya rata dan tidak gosong sebelah.

Apa saja bumbu bumbu yang digunakan untuk membuat kue kacang bawang renyah dan enak serta gurih, yuk kita coba belajar bersama.

Bahan bahan
  • Kacang tanah : 1 kg
  • Santan kelapa : 400 ml ( 2 gelas )
  • Bawang putih : 3 hingga 4 siung
  • Garam : secukupnya
Cara membuat kacang bawang empuk dan renyah

  • Seperti dijelaskan diatas bahwa kualitas kacang tanah untuk makanan kacang bawang adalah yang masih ada kulit tipisnya, meskipun demikian bunda tetap dapat membeli kacang tanah yang sudah siap pakai. Sebab kemungkinan saat ini cukup sulit mencari kacang tanah dengan kulit merahnya, hampir semua menjual yang siap pakai.
  • Silahkan adik adik remaja putri membaca terus resepnya di resep kacang bawang krispi

Yuk mengenal jajanan pasar tape ketan hitam

Tape ketan hitam merupakan salah satu jajanan pasar yang paling banyak penggemarnya khususnya para pria, bahkan wanita juga menyukainya. Rasanya yang berbeda dari yang lain maka membuat para penggemarnya selalu ketagihan. Sehingga mereka berupaya untuk dapat membuatnya sendiri, namun pada kenyataannya tidak mudah dalam membuat tape ketan hitam yang sesuai dengan keinginan, atau tidak mau dibilang gagal.

Saat ini cukup banyak situs situs masakan yang telah membuat artikel khusus tentang tips membuat tape ketan hitam ini, namun kadang susah untuk dimengerti karena mereka biasanya telah memodifikasi resep aslinya. Sehingga akan menambah kesulitan bagi mereka yang baru dalam tahap belajar cara membuat tape ketan.



Mengingat hal tersebut maka saya ingin berbagi sedikit pengalaman dalam membuat tape ketan hitam ini. Hal ini merupakan pengalaman keluarga besar yang setiap musim lebaran tiba selalu menyediakan menu tape ketan hitam putih. Resep tape ketan hitam sih sebenarnya merupakan resep tradisional yang udah berumur ratusan tahun. Itulah sebabnya kenapa para nenek nenek yang cukup piawai dalam membuat tape ketan hitam putih ini.

Cara membuat tape pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan membuat tape singkong dan lainnya, cukup mudah dan gampang, kata yang udah pandai lho, ha ha ha. Tapi bagi pemula seperti anda tentu sangat sulit dan gagal lagi gagal lagi sampai bosan dan putus asa. Yah jangan menyerah dulu. Semua belajar dari pengalaman dan tentunya para nenek nenek yang mahir membuat tape sekarang juga dulunya tidak bisa, yah keadaannya seperti anda sekarang.

Petunjuk resep membuat tape ketan hitam sudah saya kemas dengan rapi, dari awal hingga akhir hingga menjadi tape ketan hitam yang banyak air tapenya. Untuk itu silahkan bunda, bro, sis, atau remaja putri semuanya untuk pergi ke cara bikin tape ketan, semoga berhasil dan menjadi pengalaman pribadi anda yang mengasyikkan.

Soto ayam kuah susu cair dari banjarmasin

Mengapa saya menulis judul sangat unik di atas yakni soto ayam kuah susu cair. Hal ini saya sesuaikan dengan keunikan resep soto ayam dari daerah banjarmasin yang terkenal dengan soto banjar. Resep soto ini bahkan sudah terkenal diseluruh indonesia. Tampilan soto ini memang tidak jauh berbeda dengan masakan soto dari aerah lainnya, namun jika anda kebetulan melihat resep asli soto banjar maka disitulah baru timbul keunikannya. Apa saja keunikan dari soto ayam dari banjarmasin ini, yuk kita lihat bahasan selanjutnya.

Meskipun beberapa daerah di indonesia mempunyairesep soto yang berbeda beda, namun kebanyakan tampilannya hampir sama dan mirip, dan jika ada perbedaan biasanya terletak pada bahan tambahan untuk penyajiannya, seperti soto lamongan dengan taburan poyanya, ada juga soto tegal atau ada juga masakan soto betawi dengan kuah santannya, dan satu lagi resep soto dari jawa tengah yakni soto kudus dengan aromanya yang khas. Dan juga soto soto yang lain.



Namun semua itu ternyata berbeda dengan resep soto banjar yang menyimpan keunikan tersendiri. Salah satu keunikan khas soto banjar yakni adanya bahan lain dari pada yang lain yakni penggunaan susu cair, coba bayangkan aja bagaimana rasa kuah soto campur susu cair ini. Namun setelah anda mencoba memasaknya, wow ternyata cita rasanya enak dan unik lho.

Cara memasak soto banjar ini mudah dan tidak sesulit yang dibayangkan, bahkan sama saja dengan resep soto lainnya, yakni dengan suwiran ayam dan tambahan soun serta bahan bahan pelengkap lainnya. Namun demikian masih ada satu lagi keunikannya saat penyajian soto kalimantan ini yakni adanya tambahan perkedel, nah yang ini unik juga kan.

Bumbu bumbu soto banjar juga sedikit berbeda karena menggunakan bahan bumbu, seperti cengkeh, kapulaga, pala, daun seledri dan lainnya. Penasaran dengan soto banjar, yuk belajar membuatnya di resep soto banjar asli. Setelah mencoba membuat soto ayam susu cair khas banjarmasin ini, ada baiknya juga mencoba cara membuat urap sayuran yang enak dan sehat.


Masak apa ya hari ini

Masakan baru. Sudah menjadi kebiasaan rutin bagi bunda bunda dan sis untuk menyiapkan menu masakan untuk seluruh keluarga tercinta. Masak apa ya hari ini, merupakan salah satu pertanyaan yang cukup sulit di jawab. Meskipun banyak Resep Masakan Indonesia yang enak enak tetap aja bingung saat membuat menu masakan hari ini. Itulah yang sering terjadi dan hampir setiap hari, memang!

Pasti yang terpikir dalam benak anda tidak jauh dari menu masakan dari bahan daging dan ayam. Menu ini merupakan salat satu menu paling favorit. Resep masakan rendang pas untuk hari ini. Namun jika ingin masakan berkuah, dapat juga untuk mencoba resep soto tanpa santan khususnya bagi orang tua.



Namun kalau aku sih mending mencoba yang lain yang lebh mantap seperti soto lamongan yang cukup lezat. soto ayam lamongan ini mudah di beli di pasar atau warung. Kuliner ini terkenal dengan taburan krupuk poya.

Bagi yang vegetarian, tentunya pantangan makan yang namanya daging, apalagi daging mentah? Kenapa tidak mencoba sayur nangka muda yang gampang dan mudah membuatnya. Meskipun sederhana, sayur yang satu ini cukup banyak penggemarnya kok, termasuk saya. Resep sayur nagka sendiri cukup sederhana dan mudah cara membuatnya, tidek ribet lho.

Masih bingung juga, yah kita coba masakan sejuta umat saja, apa itu ya, itu lho bunda sayur asem, bunda dapat mencoba resep sayur asem betawi yang komplit plit plit. Soal bumbunya mudah sebab bumbu sayur asem betawi ini sangat sederhana, dan yang penting murah meriah.

Yah, masak sih cuma sayur doang. Yuk kita coba mencari lauk pauknya. bagaimana kalau resep ayam goreng mentega, wah mantap ini. Bunda dapat sekalian belajar kuliner kreasi baru ini, saat pergi ke pasar sekalian aja beli bumbu ayam goreng mentega, biar nggak usah bolak balik lah.

nah sekarang sudah setengah komplit nih menu masakan hari ini. Lho kok baru setengahnya, apa lagi nih. Biar selera makannya tambah hot. lauknya dapat ditambah dengan tempe goreng renyah. Gampang lho cara membuatnya, untuk lebih lengkapnya silahkan baca di resep tempe goreng renyah aja.

Sekarang beralih ke minumannya, saat siang siang begini dan panas pula, minuman es segar dapat menjadi alternatif utama. Nah sekarang sekalian tulis di buku resep bunda yakni resep es buah yang enak dan segar. nah sekarang baru lengkap menu masakan untuk hari ini.

Selesai dah, bunda dapat pergi kepasar untuk mempersiapkan segala sesuatunya yang diperlukan untuk masakan hari ini. Besok besok lagi sih kalau masih bingung dalam acara masak memasak, silahkan aja kunjungi Resep Masakan Indonesia yang membahas khusus tentang resep masakan dan juga resep kue yang enak, lezat, serta dilengkapi dengan petunjuknya secara lengkap. Saya perkenalkan juga sekalian yakni cara membuat urap sayuran yang enak dan penuh gizi seimbang.

Kalau berbicara soal gizi seimbang, tentunya tidak akan melupakan tempe dan masakannya. Yang paling mudah membuatnya tentu resep orek tempe basah pedas dengan irisan cabe merah, wow enak juga.

Berbagai macam penganan dari beras ketan putih

Cukup banyak penganan dari bahan utama beras ketan. Meskipun dalam kategori dan termasuk keluarga beras, namun cara memasak ketan putih ini memerlukan tata cara sedikit berbeda dari cara memasak beras nasi. Sehingga bunda harus sedikit belajar dahulu.



Cara memasak beras ketan sebenarnya sih tidak jauh berbeda dari pada beras nasi, namun karena sifatnya sedikit berbeda, maka berbeda pula petunjuknya. Para orang tua kita dahulu telah mempunyai beberapa resep kue dengan bahan utama beras ketan, seperti jajanan lepet ketan. Rasa jajanan pasar ini sungguh enak dan biasanya dibungkus dengan daun kelapa ( janur ). Silahkan belajar cara membuat lepet ketan dengan petunjuknya secara lengkap.

Bagaimana sih cara memasak ketan yang benar. Untuk hasil terbaik dengan cara penyiraman air panas secara teratur. Untuk petunjuk selengkapnya, bunda dapat berkunjung ke cara membuat ketan putih yang telah saya buat secara lengkap dan jelas.

Keunikan ketan putih ini memang beda, dan sangat enak jika di buat tape ketan. Yang paling pas yakni tape ketan hitam dan putih. Jajanan pasar ini biasanya banyak pada saat lebaran. Namun karena wanta jaman sekarang jarang belajar, sehingga tape ketan hitam ini lebih mantap jika di buat oleh nenek nenek.

Masih cukup banyak lho bunda kue dari beras ketan. Dan yang cukup terkenal yakni kue wajik ketan. Tampilannya bagus dan rasanya manis, wow nikmat. Resep kue wajik merupakan salah satu resep kue tradisional indonesia yang sangat terkenal hingga keberbagai daerah. Sis cantik bisa lho membuat jajanan yang satu ini. Jika bunda dan sis ingin mencoba bikin, silahkan saja baca petunjuknya di cara membuat kue wajik ketan manis dan enak.

Itulah beberapa resep jajanan pasar tradisional yang pembuatannya dari bahan utama beras ketan. Semoga bermanfaat dan tambah kepandaian dalam membuat resep kue tradisional indonesia


Kue semprong renyah dan sederhana

Bagaimana sih cara membuat kue semprong yang renyah dan enak. Untuk menghasilkan kerenyahan yang maksimal, bunda sih dapat menambahkan beberapa butir kemiri sangray yang telah dihaluskan dan dicampurkan dengan adonan. Atau bisa juga ditambah telurnya.



Kue semprong merupakan jajanan sederhana yang masuk dalam kategori aneka kue lebaran yang biasanya di cari oleh anak anak. Kerenyahan kue yang satu ini, juga menjadi alasan para usia lanjut untuk tetap mengkonsumsinya, sebab yah itu tadi, karena masalah gigi para usia lanjut ini yang sudah tidak mampu menggigit yang keras keras.

Apakah anda pernah mencoba kue semprong dan gagal. Ingat bunda kegagalan adalah pintu masuk dari keberhasilan. Dengan demikian tidak ada salahnya untuk mencobanya lagi, mudah lho. Untuk lebih lengkapnya silahkan mengunjungi resep kue semprong kami yang dilengkapi dengan petunjuk petunjuk praktis yang mudah dipahami.

Namun demikian, sebelum anda mencoba untuk membuatnya kembali, saya sarankan untuk membeli cetakan kue semprong dahulu, sebab tanpa ada cetakannya, anda tidak akan dapat berbuat banyak. Salah satu resep masakan indonesia ini, merupakan aneka kue lebaran yang cukup banyak pemesannya. Untuk lebih lengkapnya baca juga resep kue serabi asli jakarta dan betawi. Anda bisa mencoba membuatnya di https://inforesepmasakansederhana.com/petunjuk-lengkap-cara-membuat-kue-semprong-tepung-beras-renyah/

Berbagai macam resep masakan ayam

Para orang tua kita dulu meninggalkan berbagai macam resep masakan yang enak dan lezat. Pada update kali ini saya akan mencoba untuk menggali kembali beberapa resep masakan dengan bahan utama ayam.

Resep masakan indonesia merupakan salah satu website yang menggali kekayaan resep indonesia. Kita mempunyai cukup banyak resep masakan dari bahan ayam. Bahkan setiap daerah di indonesia mempunyai resep masakan ayam tersendiri, sehingga hal ini menjadi kebanggaan daerah masing masing.

Resep soto lamongan, merupakan kuliner dari jawa timur bagian paling ujung. Sedangkan resep soto kudus memiliki aroma tersendiri. Tidak ketinggalan daerah ibu kota unjuk gigi dengan resep soto ayam santan maupun resep soto ayam bening sama segarnya.

Tidak kalah enaknya dengan berbagai resep ayam bakar yang lumayan sedap dan enak dan salah satunya yakni ayam bakar bumbu kecap. Namun rupanya kita sudah terbiasa dengan menu ayam goreng, yah lama lama bosan juga kalau setiap hari menunya makan ayam goreng. Tidak usah bingung, sebab masakan ayam cukup banyak jenisnya. Ingin masakan ayam berkuah, nih saya tawarkan dengan opor ayam bumbu kuning yang sangat lezat.



Ayam goreng fried chicken merupakan menu masakan yang praktis dan lezat. Nah ada juga resep yang hampir sama yakni resep ayam goreng tepung istimewa. Namun kalau anda ingin yang lebih modern, ada tuh resep ayam goreng mentega yang enak dan dapat menjaga kesehatan anda.

Namun demikian sebenarnya bangsa kita juga memiliki berbagai resep ayam goreng, sebut saja ayam goreng kalasan yang cukup terkenal hingga ke seluruh daerah indonesia mengenali jenis masakan yang satu ini. Namun demikian alangkah bagusnya jika masakan anda berganti dengan bahan pangan lainnya, misalnya dari bahan hewani berganti ke bahan nabati, salah satunya seperti orek tempe yang mana bahan masakan dari kedelai ini juga mengandung tinggi protein, anda bisa mencoba resep orek tempe spesial.

Sebenarnya masih cukup banyak resep resep enak yang bisa anda coba memasaknya. Untuk saat saat selanjutnya dan kebingungan mencari resep masakan, maka anda dapat berkunjung di resep masakan indonesia yang berisi berbagai macam masakan dan juga kue kue enak.