CARI RESEP ANDA DI SINI

Jumat, 20 November 2020

Unggulan menu sajian khas nusantara asli

Makanan khas Daerah merupakan sebuah menu masakan yang menjadi ciri khusus suatu kawasan. Suatu masakan atau kuliner memang menjadi identitas sebuah daerah di tanah air. Masakan kuliner nusantara yang menjadi identitas biasanya memiliki rasa yang lezat. Alhasil banyak orang yang menyukai hidangan khas tersebut. Indonesia merupakan sebuah nama negara yang berasa di Kawasan Asia. Lebih tepatnya, negara ini berada di daerah Asia Tenggara.

Sejak terbentuk sebagai sebuah negara berdaulat, Indonesia telah dikenal sebagai daerah yang kaya. Baik dari segi hasil alam, budaya, dan lain sebagainya. Oleh sebab itulah, tidak mengherankan jika di negara ini terdapat begitu banyak makanan khas daerah. Pada kesempatan kali ini makananoleholeh.com ingin berbagi makanan khas daerah yang menjadi ciri khas di daerah tersebut.

Salah satu keunikan yang ada di Indonesia adalah terdapat begitu banyak masakan kuliner. Pada dasarnya, masakan kuliner merupakan sebuah olahan makanan yang menjadi ciri khas suatu daerah. Makanan enak khas Indonesia tersebut cukup banyak yang terkenal baik local maupun manca negara. Karena hal tersebut maka banyak orang yang menyukai kuliner asli nusantara.

Di negara indonesia ini, karena saking banyaknya makanan khas membuat sebagian daerah menjadi pusat kuliner yang wajib di kunjungi dan juga oleh-olehnya. Tidak heran jika kota-kota seperti surabaya, bali, jogja, bandung, sunda, maluku, jakarta, semarang, lampung, aceh, malang dan masih banyak kota lainnya menjadi sorotan untuk berkunjung menikmati berbagai wisata kuliner maupun oleh-olehnya.

Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai berbagai macam masakan enak dari kawasan nusantara. Adanya pembahasan ini dapat menjadi referensi bagi anda yang sedang ingin menikmati berbagai kuliner asli dari Indonesia. Berikut daftar kuliner asli daerah di Indonesia yang bisa anda coba.

Ketika berkunjung ke Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam akan terasa kurang lengkap jika tidak mencicipi masakan kuliner makanan khas Daerah Aceh. Salah satu menu kuliner asli daerah Aceh adalah mie Aceh. Makanan ini juga termasuk kuliner yang begitu disukai masyarakat Indonesia.

Rasa lezat dari hidangan mie Aceh membuat para penikmatnya menjadi ketagihan. Oleh sebab itulah, maka tidak mengherankan jika banyak orang yang berkunjung ke serambi mekkah tersebut mencari kuliner mie Aceh.

Salah satu masakan kuliner asli dari daerah Indonesia adalah bika ambon. Makanan ini berasal dari daerah Medan, Sumatra Utara. Bentuk kuliner berupa kue rumahan ini dibuat dari campuran gula, telur dan santan. Biasanya, makanan bika ambon memiliki aroma yang wangi. Aroma wangi dari kuliner tersebut membuatnya menjadi makanan khas Daerah favorit dari Provinsi Sumatra Utara.

Makanan khas Daerah di Indonesia berikutnya yaitu rendang Padang. Sesuai dengan namanya, rendang Padang berasal dari Provinsi Sumatra Barat. Bahan dasar untuk membuat masakan ini pun sangat mudah untuk didapatkan. Seseorang yang ingin membuat hidangan rendang hanya perlu bahan utama berupa daging dan santan kelapa.

Daerah Riau ternyata juga memiliki sebuah masakan rumahan yang lezat. Masakan kuliner lezat itu bernama gulai belacan. Kuliner ini dibuat dari bahan dasar berupa kuah yang telah dicampur dengan terasi. Selain itu terdapat pula daging, udang atau ikan. Berbagai bahan ini mampu membuat gulai belacan terasa nikmat.

Jika anda penggemar mie, maka biasa mencoba masakan kuliner dari daerah Bangka. Masakan kuliner asli dari Bangka ini bernama Mie Bangka. Sesuai dengan namanya, masakan itu terbuat dari bahan dasar berupa mie. Bahan dasar berupa mie tersebut dicampurkan dengan kuah yang diberi bumbu khusus. Alhasil rasa mie pun akan semakin lezat.

Gulai ikan patin memang menjadi masakan yang paling lezat jika anda penggemar masakan ikan laut. Jenis kuliner ini begitu terkenal di daerah Jambi. Masakan yang berasal dari bahan dasar daging ikan patin ini tergolong sebagai hidangan favorit. Kuliner asli Jambi itu dibuat dengan memakai tempoyak yang berasal dari fermentasi durian.

Selain itu, kadang ada pula yang menggunakan santan untuk menggantikan tempoyak. Makanan khas Daerah jambi ini memang menjadi terfavorit karena dijamin rasa dan nikmatnya tiada tara.

Masakan pendap Bengkulu ternyata menjadi kuliner yang populer. Makanan yang yang satu ini biasanya sering dijadikan sebagai oleh – oleh asli Bengkulu. Olahan masakan lezat itu terbuat dari parutan kelapa muda yang di campur dengan bumbu khusus. Biasanya, pendap Bengkulu akan laris manis pada waktu lebaran.

Siapakah yang tidak kenal dengan empek – empek makanan khas Daerah Palembang Sumatra Selatan ini begitu populer di Indonesia. Masakan yang terbuat dari sagu dan ikan ini memiliki rasa yang lezat. Rasa lezat dalam sebuah hidangan empek – empek asli Palembang membuat setiap orang yang mencobanya menjadi ketagihan.

Masakan asli daerah Indonesia lainnya yaitu seruit Lampung. Kuliner ini dibuat dari daging ikan yang dibakar atau digoreng. Daging ikan itu biasanya akan dicampur dengan terasi atau tempoyak. Hidangan model ini akan terasa lebih nikmat apabila disajikan dengan lalapan berupa mentimun atau tomat. Makanan khas lampung ini dijamin bikin lidah berasa bergoyang karena hidangan ini dilengkapi dengan cabai yang pedas dan ditaburi bumbu yang gurih.

sajian khas nusantara asli

Kerak telur menjadi suatu masakan yang merupakan perpaduan dari masakan khas Portugis. Jenis hidangan ini menjadi makanan khas Betawi Jakarta. Kuliner bernama kerak telur akan mudah dijumpai saat acara pekan raya di Jakarta. Bahkan tidak jarang kuliner kerak telur dijadikan simbol dalam kegiatan tersebut.

Apabila mendengar kata gudeg pasti pikiran akan langsung tertuju pada Provinsi Yogyakarta. Memang benar, gudeg menjadi kuliner andalan dari daerah istimewa ini. Karena saking populernya, Yogyakarta dikenal sebagai kota gudeg. Pada dasarnya, kuliner gudeg terbuat dari olahan sayur nangka. Makanan khas jogja ini mendapat perhatian lebih bagi para wisatawan yang pergi kesana. Bagi pecinta wisata kuliner jogja tentu ketika pergi kesana wajib hukumnya menikmati gudek jogja

Ayam betutu memang memiliki rasa yang nikmat. hal inilah yang membuat kuliner asli Bali itu begitu disukai para wisatawan. olahan daging ayam utuh yang diberi bumbu khusus mampu memanjakan lidah orang yang menikmatinya. oleh sebab itulah, tidak mengherankan jika banyak wisatawan yang menyukai makanan khas bali tersebut.

Makanan khas Lombok yang lezat yaitu ayam taliwang. Sesuai dengan, kuliner ini dibuat dari bahan dasar berupa daging ayam. Adapun ayam yang digunakan untuk masakan ini adalah jenis ayam kampung. Oleh sebab itulah, maka ayam taliwang memiliki rasa yang nikmat di lidah. Banyak yang makan ayam taliwang pasti ingin menikmatinya lagi, karena rasa yang khas dan juga bumbu2 yang dibuat asli khas lombok.

Soto banjar merupakan masakan asli dari daerah Banjarmasin. Kuliner ini dibuat dari bahan utama daging ayam dan kuah kaldu. Daging ayam itu dicampur dengan bumbu rempah – rempah yang lezat. Oleh sebab itulah banyak orang yang menyukai hidangan soto banjar. Selain itu soto banjar memiliki harga yang terjangkau dan juga vitamin yang ada pada soto tersebut bisa menambah kita bersemangat untuk bekerja.

Resep soto ayam kudus enak segar

Makanan dari Manado yang cukup terkenal adalah bubur manado. Olahan asli Manado ini memiliki rasa yang lezat dan gurih. Dalam sebuah hidangan bubur manado terdapat campuran sayur dan lauk pauk baik yang hewani atau nabati. Lebih nikmat lagi jika dicampurkan dengan krupuk dan sambal, yang pastinya bubur dari manado ini nikmatnya dijamin bikin ketagihan.

Maluku merupakan sebuah daerah yang berada di bagian Indonesia sebelah timur. Daerah ini ternyata juga memiliki masakan khas. Kuliner asli dari daerah Maluku adalah gohu ikan. Makanan tersebut dibuat dari bahan dasar daging tuna merah. Yang memiliki citarasa ternikmat dari semua makanan khas maluku.

Makanan khas Daerah di Indonesia berisikan pembahasan mengenai berbagai jenis olahan makanan dari berbagai daerah yang ada dalam wilayah Indonesia. Sebenarnya masih banyak lagi makanan khas daerah yang akan kita bahas, mungkin lain kali akan kita update kembali setelah kami mengumpulkan informasi terkait  makanan khas daerah indonesia.

Semoga dengan beberapa daftar makanan diatas bagi para traveler bisa terbantu untuk menemukan wisata kuliner yang enak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar